0 Kursus
Pendidikan berbahasa yang diberikan sejak usia dini akan lebih mudah diterima dan dikembangkan untuk menciptakan manusia baru yang unggul dan fasih berkomunikasi dalam bahasa Inggris. Program ini dirancang untuk anak-anak agar mereka mengenal perbendaharaan kata-kata dalam bahasa Inggris dan berani menggunakannya.
Kursus Percakapan Anak-anak EEC atau The EEC Children Conversation Course adalah program yang diperuntukkan bagi siswa-siswi sekolah dasar yang ingin belajar bahasa Inggris pada usia dini.
Kursus Percakapan Usia Remaja atau The EEC Teenagers Conversation Course merupakan kursus yang berorientasi komunikasi (communicative course) dan mengajarkan penggunaan bahasa dalam situasi sebenarnya.
Kursus Percakapan Dewasa EEC atau Adults Conversation adalah sebuah program multi-level orang dewasa yang ingin menggunakan bahasa Inggris dengan benar dan lancar. Tata bahasa (grammar) dan kosa kata (vocabulary) diberikan dan dijelaskan secara mendalam dan keempat ketrampilan bahasa (language skills) dikembangkan secara sistematis.